Sejak di diagnosa mengidap RA (Rheumatoid Arthritis), aku mengikuti milis http://www.arthritistoday.org/ , itu membantuku mengupdate informasi seputar RA. Karena aku tidak mempunyai sharing group di kotaku. Semoga artikel-artikel yang kuposting akan berguna untuk mereka yang juga sedang berjuang melawan RA
Artikel-artikel yang kubaca ini lalu menjadi bahan diskusi dengan dokter Singapura yang merawatku. Aku semakin mengenali penyakitku. Itu membantu proses pemulihan. Setiap 3 bulan saya harus bolak-balik kesana untuk control. Melakukan blood test (ESR & Liver Function). ESR ini penting dilakukan karena semakin tinggi angka menunjukkan tinggi tingkat inflammatory. Dan ini sangat berpengaruh pada fungsi Liver.
Test terakhir di bulan Feb 2009, ESR berada dikisaran normal : 15 dan fungsi liver juga bagus.
karena RA termasuk Low immune Desease, itu berarti sembarang zat asing tidak boleh masuk ke tubuh termasuk tindakan vaksinasi. Bahkan bila berobat ke dokter umum untuk sakit biasapun. Biarkan mereka tau tentang historis kesehatanmu.
Walaupun medis skeptis dengan urine terapi yang kulakukan, tapi terapi ini berhasil untuk proses pemulihan RA.
Mei 2008, pada saat aku mencari second opinion tentang RA dengan dokter singapura, berbarengan waktu itu juga aku mulai urine terapi. Saat itu ESRku sangat tinggi, mencapai 115. Itu berarti tingkat imflammatory begitu tinggi. Saya yakin anda tau bagaimana kakunya seluruh persendian, juga bengkak dan sensasi panas. Lebih dari itu kulitku juga mengalami masalah. Lebih mirip allergic symptoms.
Aku mengikuti setiap step anjuran dokter, namun seiring waktu berjalan, aku mengurangi dosis obat yang diberikan dokter. Tapi tidak sembarang mengurangi. Semua tetap dalam perhitungan pribadi. Karena tiap orang berbeda kondisinya. Karena itu kenali tubuh anda, kenali masalahnya. Itu yang kurekam dalam setiap perkembangan pemulihan ini.
Aku lalu mengikuti yoga. Tidak mudah melakukan karena kondisi persendian yang kaku dan bengkak. Tapi instruktur yoga membantuku. Aku belajar dengan pelan dan tidak memaksakan diri untuk SEGERA sembuh. Aku memahami segala sesuatu berproses, nikmati dan berkembanglah bersama proses itu.
Terapi fisik tidak hanya di Yoga, aku menggunakan kolam renang anak-anak untuk membantuku berlutut, bersila, jongkok. Semua gerakan remeh untuk orang sehat tapi tidak sanggup kulakukan. Aku juga melatih kekuatan tangan. Ikuti saja proses itu, tak perlu terburu-buru. Terapi urin tetap kulakukan setiap pagi. Urin yang diambil adalah saat bangun pagi, Aliran pertama dan terakhir harus dibuang, ambil aliran pertengahan.
Relaksasi & meditasi sangat membantu juga proses pemulihan. Lakukan sesering mungkin. Dengarkan musik yang kamu sukai. Mulailah berbicara, mulailah berbagi dengan sahabat, atau orang-orang yang membuatmu nyaman untuk sharing. Itu sungguh-sungguh membantu
Tertawa adalah obat mujarab yang murah. Lakukan lebih sering lagi.
Peluklah penyakitmu, terima dia sebagaimana adanya. Disaat itulah kekuatan pemulihan akan berproses, karena kamu menerimanya, maka ini mengurangi perasaan tidak suka atau emosi negatif terhadap penyakitmu. Perlakukan dia seperti sahabat yang selalu ingin dimengerti. Rangkul dia. Kamu rasakan banyak keajaiban dari rasa penerimaan itu. Percaya deh, itu yang terjadi padaku.
Oya, berdoa penting juga. Setiap pagi sediakan segelas air. Lalu bacalah doa sesuai keyakinanmu. Setelah itu diminum. Katakan aku memberikan segelas air putih untuk menyembuhkan sahabatku si RA. Dia akan bahagia menerimanya.
Penyakit tidak hanya membuat derita fisik, tapi aspek psikologis penting juga dipantau. Didalam jiwa yang sehat akan membantu tubuh yang sakit.
So, share with me....aku akan sangat senang mendengarmu
Loves
JK
Thursday, April 2, 2009
Let's share : Memeluk RA
Posted by Jack Hope at 9:37 PM
Labels: Memeluk RA
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment